(Kamis,18/2/2021) Perbekel Desa Kampung Kusamba bersama Sekdes dan petugas sampah melakukan kunjungan ke TOSS Center Karangnadi guna meninjau langsung proses pengolahan sampah yang dilakukan ditempat itu.Hal ini dilakukan untuk memberi gambaran kepada pemerintah Desa Kampung Kusamba dalam menangani masalah sampah.Sesuai instruksi Bapak Bupati Klungkung, bahwa masing-masing Desa di Kabupaten Klungkung harus memiliki tempat pengolahan sampah skala Desa yang bertujuan untuk mengurangi terjadinya penumpukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA), mengingat TPA yang berada di Kabupaten Klungkung sudah mengalami overload.
Dalam kunjungan itu Perbekel Desa Kampung Kusamba didampingi oleh bapak I Ketut Darmawan selaku Kabid Sarana dan Prasarana untuk meninjau langsung proses dan tahapan dalam pengolahan sampah.Semoga apa yang diharapkan bisa secara terlaksana agar dapat mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.